Selasa, 20 September 2011

Tentang SMANSA Tenggarong


Profil Sekolah

Nama Sekolah : SMA NEGERI 1 TENGGARONG
Status : Negeri
NSS : 3.0116E+11
NPSN : 30405315
Tahun Berdiri : 1965
Alamat Sekolah : Jl. Mulawarman, No. 31
Provinsi : Kalimantan Timur
Kabupaten/Kota : Kutai Kartanegara
Kecamatan : Tenggarong
Kelurahan : Panji
Kode Pos : 75514
Telepon/Fax : (0541)  661137
Akreditasi : A (95.6)
E-mail : smansa.tenggarong@yahoo.co.id
Website : www.sman1tenggarong.com



PROFIL KEPALA SEKOLAH

Nama : AKHMADI, S.Pd
NIP. : 19651209 198903 1 012
Tempat Tanggal lahir : Muara Pahu, 9 Desember 1965
Pendidikan Terakhir : Sarjana Pendidikan (S1)
Pangkat/Gol.Ruang : Pembina, IV/a
Alamat :: Jl. Teuku Umar Gang Surabaya No.27 RT.34 Kelurahan Karang Asam Samarinda 75126

Visi Dan Misi

Visi

Bertaqwa, Berbudi Luhur, Santun Dalam Laku, Unggul Dalam Mutu, Terampil Dalam Ilmu, Berwawasan Global, Peduli  Lokal

Indikator Visi

1. Menjunjung Tinggi nilai-nilai agama dan mengamalkannya
2. Unggul dalam prestasi akademik dan Non Akademik
3. Unggul dalam Administrasi dan manajemen
4. Unggul dalam disiplin
5. Unggul dalam skill ICT
6. Kenaikan Nilai Ujian Nasional dari tahun ke tahun
7. Lulusan mampu bersaing dalam UMPTN
8. Lulusan berdedikasi dan berkenerja tinggi
9. Sumber Daya manusia yang berkualitas
10. Menjunjung tinggi nilai-nilai Budaya Bangsa
11. Berkemampuan daya nalar yang tinggi
12. Mampu mengembangkan potensi dan bakat
13. Memiliki kualitas kepribadian tinggi santun dalam bertindak, sopan dalam berlaku
14. Memiliki Wasasan dan Pengetahuan Global
15. Peduli Lingkungan dan Budaya daerah

Sejarah SMANSA

Sejarah Sekolah

SMA Negeri 1 Tenggarong didirikan Tahun 1962, Kepala Sekolah Pertama adalah Bpk Drs. Haidir Hafid Sebelum di negerikan sekolah ini bernama sekolah SMA Tenggarong Kutai didirikan tahun 1962. Pada tanggal 25 September 1964 Sekolah ini dijadikan menjadi sekolah Negeri yang dipimpin oleh Drs. Asnawi Awang Acil sebagai kepala sekolah yang pertama menjabat sebagai sekolah Negeri dari tahun 1965 – 1967 bernama SMA Negeri Tenggarong, kemudian dilanjutkan Mastur Kunji tahun 1967 – 1968, kembali lagi Bpk Drs. Asnawi Awang Acil tahun 1968 – 1970, Asrani Muhtar, BA, Tahun 1970 – 1973, Drs. Imansyah Jemain tahun 1973 – 1976, Drs. Rujito Tahun 1976 – 1991, Drs. R. Muhammad Zakaria Tahun 1991 – 1996, Drs. Ibrahim Amir Tahun 1996 – 1997, pada Tahun 1997 SMA Negeri Tenggarong berubah menjadi SMA Negeri 1 Tenggarong yang dipimpin oleh Bapak Drs. Yasir, MM Tahun 1997 – 2007, Dra. Hj. Satriah Simbolon, MM Tahun 2007 – Agustus 2008, Tulus Sutopo, S.Pd, M.M.Pd September 2008 – Juni 2009, Akhmadi, S.Pd Juni 2009 – sekarangSMA Negeri 1 Tenggarong terletak di Jantung kota Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara, Kota Tenggarong adalah kota wisata, dimana dikota ini terdapat peninggalan bersejarah yaitu adanya Bangunan Museum Mulawarman dimana bangunan ini dulunya merupakan kedaton dari Kasultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura. Segala bentuk peninggalan dan situs-situs bersejarah dari kerajaan tertua di Indonesia yaitu kerajaan Kutai Hindu yang berdiri pada tahun 400 M sebagian tersimpan di musium ini dan wilayah sekitarnya.
Mengingat kondisi geografis sekolah berada tepat di area situs bersejarah, maka dari itu SMA Negeri 1 Tenggarong selain mengembangkan ilmu-ilmu yang bersifat rekaya dan aplikatif berbasis kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, disisi lain sekolah ini juga mengembangkan ilmu terapan yang mendukung lingkungan sekitar sebagai pendukung program kepariwisataan di daerah ini.
Sampai saat ini jumlah peserta didik di SMA Negeri 1 Tenggarong berjumlah 991 siswa terdiri dari 27 rombongan belajar dengan rincian kelas X sebanyak 9 kelas jumlah siswa 342 orang, XI IPA sebanyak 5 kelas dengan jumlah siswa 183, XI IPS 4 kelas dengan jumlah siswa 148, XII IPA 5 kelas jumlah siswa 173, dan XII IPS 4 kelas jumlah siswa 145. Jumlah tenaga pendidik di SMA Negeri 1 Tenggarong sebanyak 73 orang, terdiri dari 54 orang berstatus pegawai negeri dan 9 orang berstatus pegawai honorer. Jumlah tenaga kependidikan sebanyak 16 orang, terdiri dari 5 orang berstatus pegawai negeri dan 8 orang berstatus pegawai Tenaga Tidak Tetap Daerah (T3D) dan 3 orang sebagai honorer murni.
SMA Negeri 1 Tenggarong menempati sebidang tanah dengan luas 8306 m2 dengan luas halaman 5.100 m2. Sekolah ini terletak dijalan Mulawarman Nomor 31 Kelurahan Panji Kecamatan Tenggarong Kota Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur. Lokasi sekolah yang berada di pusat kota menyebabkan sekolah ini menjadi salah satu sekolah favorit yang diidolakan oleh siswa dan orang tua siswa. Di usianya yang ke 46 SMA Negeri 1 Tenggarong semakin mapan dan tumbuh dengan pesat. Hal ini juga tidak terlepas dari dukungan masyarakat sekitar, alumni dan orang tua siswa.
SMA Negeri 1 Tenggarong dengan berbagai programnya selalu berupaya miningkatkan mutu sekolah dengan terus menerus memperbarui sistem kurikulum sekolah, sesuai amanat Undang-undang dan Peraturan Pemerintah. Lahirnya Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 (UU 20/2003) tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2005 (PP 19/2005) tentang Standar Nasional Pendidikan adalah amanat penyusunan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) pada setiap jenjang pendidikan dasar dan menengah, dengan mengacu kepada Standar Isi (SI) yang ditetapkan dengan Permen Diknas No 22 tahun 2006 dan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang ditetapkan dengan Permen Diknas No 23 tahun 2006 serta berpedoman pada panduan penyusunan KTSP yang dibuat oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP).
Merespon amanat Undang-undang tersebut dan guna mencapai tujuan pendidikan nasional pada umumnya, serta tujuan pendidikan sekolah pada khususnya, SMA Negeri 1 Tenggarong sebagai lembaga pendidikan tingkat menengah memandang perlu untuk mengembangkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Kurikulum ini merupakan kurikulum operasional yang disusun mengacu pada SI, SKL dan berpedoman pada panduan penyusunan KTSP. Melalui KTSP ini sekolah dapat melaksanakan program pendidikannya sesuai dengan visi, misi, tujuan sekolah, karakteristik, potensi, dan kebutuhan peserta didik.
Daftar Nama Kepala Sekolah yang pernah menjabat di SMAN 1 Tenggarong :
NAMA PERIODE TUGAS
1.   Drs. Haidir Hafid Tahun 1962 – 1964
2.   Drs. Asnawi Awang Acil Tahun 1965 – 1967
3.   Mastur Kunji Tahun 1967 – 1968
4.   Drs. Asnawi Awang Acil Tahun 1968 – 1970
5.   Asrani Muhtar, BA Tahun 1970 – 1973
6.   Drs. Imansyah Jemain Tahun 1973 – 1976
7.   Drs. Rujito Tahun 1976  -  1991
8.   Drs. R. Muhammad Zakaria Tahun 1991  – 1996
9.   Drs. Ibrahim Amir Tahun 1996  -  1997
10. Drs. Yasir, MM Tahun 1997  -  2007
11. Dra. Hj. Satriah Simbolon, MM Tahun 2007  -  Agustus 2008
12. Tulus Sutopo, S.Pd, M.Pd September 2008 – 24 Juni 2009
13. Akhmadi, S.Pd 24 Juni 2009 – sekarang
 

Struktur Komite SMA Negeri 1 Tenggarong

PEMBINA 1. DRS.H.TAJUDDIN NOOR, S.MM
2. SYAHRUM, S.Pd
3. SYAFRUDDIN
4. M. SABRI ERHAM
5. I KETUT SUTENA, S.Pd
6. PUJIANTO, S.Pd
7. DRS.AGUS WINARDI
KETUA DRS.H.M.ALIE SYAUTY, MM
WAKIL KETUA 1 H. AWANG YAKOB L.SE, MM
WAKIL KETUA 2 EKO BUDIONO, S.Si
WAKIL KETUA 3 SLAMET
SEKRETARIS 1 IMRAN
SEKRETARIS 2 DRS. MUHAMMAD SAU
BENDAHARA 1 ELLY
BENDAHARA 2 DRA. Hj. SRI PURWANINGSIH
BIDANG I – KURIKULUM DAN INOVASI PEMBELAJARAN, KESISWAAN, TATA TERTIB, TATA KRAMA SISWA
KOORDINATOR DRS. EDI SUHARTONO, MM
ANGGOTA
1. DRS. H.SUTOPO GHASIP, MM
2. SURYANSYAH
3. DRS. MIDUN
4. DWIE ARUM MEININA
BIDANG II – KETENAGAAN DAN TATA KRAMA KEHIDUPAN SOSIAL HUBUNGAN MASYARAKAT, TATA KRAMA HUB, SEKOLAH DENGAN ORANG TUA DAN MASYARAKAT
KOORDINATOR DRS. H.IRKHAM
ANGGOTA 1. DRS.H.BUDI SANTOSO, MM
2. MUHAMMAD FADLI, S.Pd
3. SISWANTO, S.Pd.MM
4. MEGA FAUZIAH
BIDANG III – KEUANGAN / ANGGARAN, SARANA DAN PRASARANA
KOORDINATOR ANGGOTA : BASIRON, S.Pd. MM

1. DRS.M.TAVIV, MM
2. WAHYUDI
3. RISWANDI